Yudisium Universitas Dehasen Bengkulu Meluluskan 411 Mahasiswa dengan sangat Meriah

Bengkulu, 18 Juli 2024 – Universitas Dehasen Bengkulu kembali menggelar acara Yudisium pada hari Kamis, 18 Juli 2024, di aula utama kampus 1 Lantai 4. Acara yang berlangsung khidmat ini dihadiri oleh pimpinan universitas, Senat, dosen, staf, serta para mahasiswa yang telah menyelesaikan studi mereka.

Pada yudisium kali ini, Universitas Dehasen Bengkulu meluluskan sebanyak 411 mahasiswa dari berbagai fakultas. Fakultas Ilmu Komputer menjadi salah satu yang terbesar dengan 94 mahasiswa yang di yudisum. Ketua Senat Universitas Dehasen Bengkulu, Dr. Suwarni, S.Kom., M.M ., dalam sambutannya menyampaikan rasa bangga dan apresiasi yang tinggi kepada seluruh lulusan. “Kalian adalah kebanggaan kami. Teruslah berprestasi dan berkontribusi positif di masyarakat,” ujarnya.

Acara yudisium dimulai dengan pembacaan doa, diikuti dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan Mars Universitas Dehasen. Dekan Fakultas Ilmu Komputer, Khairil, S.Kom., M.Kom., dalam laporannya menyatakan bahwa lulusan tahun ini menunjukkan prestasi yang membanggakan dalam hal akademik. “Kita sangat bangga dengan pencapaian kalian, semoga ilmu yang telah didapat bisa bermanfaat di dunia kerja,” kata Khairil.

Salah satu momen yang paling ditunggu-tunggu adalah pemberian penghargaan kepada lulusan terbaik dari masing-masing program studi. Dari Fakultas Ilmu Komputer, penghargaan diberikan kepada Hepni Mahasiswa Program Studi Rekayasa Sistem komputer, Reza Purnawan mahasiswa Program Studi Sistem Informasi dan Andre Pranata mahasiswa Program Studi Informatika, yang berhasil meraih predikat cumlaude. “kami sangat bersyukur dan berterima kasih kepada semua dosen dan teman-teman yang selalu mendukung kami. Semoga kita semua bisa sukses di masa depan,” ujar mereka dengan penuh haru.

Selain itu, acara yudisium juga dimeriahkan dengan penampilan seni dari mahasiswa, menampilkan berbagai tarian dan Paduan Suara Unived, menciptakan suasana penuh kebersamaan dan kegembiraan.

Yudisium ini menandai akhir dari perjalanan akademik para mahasiswa di Universitas Dehasen Bengkulu dan menjadi langkah awal bagi mereka untuk memasuki dunia profesional. Acara ditutup dengan doa bersama dan sesi foto bersama sebagai kenang-kenangan.

Selamat kepada seluruh lulusan Universitas Dehasen Bengkulu terkhususnya lulusan fakultas Ilmu Komputer. Semoga ilmu yang telah diperoleh dapat bermanfaat dan menjadi bekal untuk meraih kesuksesan di masa depan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.